Pohon Siwalan Penghasil Tuak dari Legen Tuban

pohon siwalan
Pohon siwalan penghasil tuak dari legen Tuban, Legen adalah Nira hasil dari Nderes Tanaman Lontar ( Borassus flabellifer ) yang  banyak terdapat di daerah pesisir Tuban dan sekitarnya,  dan biasa disebut  Siwalan atau Ental juga disebut Lontar, minum legen akan terasa segar apalagi pada saat musim panas atau musim kemarau, Legen yang asli akan menjadikan badan menjadi lebih segar, Jadi hati hati membeli minuman legen yang dijual dipinggir jalan, yang rata rata sudah tidak murni.

Proses Pembuatan minuman Legen 

swalan
bermula dari bunga Siwalan yang masih berupa kuncup dalam tandannya. Tandan bunga siwalan itu diiris sedikit pada pucuknya   dengan menggunakan pisau sampai mengeluarkan Air berwarna putih yang  disebut dengan nira. Cara ini juga bisa untuk mengambil nira pada pohon Kelapa dan juga Aren, Nira yang terus menetes itu kemudian ditampung di dalam  Bumbung  yaitu wadah terbuat dari potongan bambu sepanjang 1 ruas dengan panjang kira kira kisaran 30 s/d 40 cm dan dipasang tepat di bawah pucuk tandan Bunga, dengan cara diikat terlebih dahulu agar bisa ditinggal.
Dalam sehari, tandan bunga siwalan itu diiris sedikit  bagian pucuknya sebanyak tiga kali pada pagi, siang dan sore hari. Setiap pengirisan tandan bunga itu dibarengi dengan pengambilan bumbung yang penuh dengan nira dan menggantinya dengan bumbung lainnya yang masih kosong.
Nira segar yang terkumpul itulah yang disebut dengan Legen dan  bisa langsung diminum. Rasanya cukup Segar campuran antara manis dan sedikit asam dengan Sensasi bau Legen  yang Khas. Minuman Legen yang masih alami   berwarna putih pekat seperti air yang telah digunakan untuk Mencuci beras. Legen ini  hanya bisa bertahan 3-4 jam saja.

Minuman Memabukkan

Bila lebih dari 4 jam,  akan terjadi proses  fermentasi, proses  fermentasi ini  akan merubah  rasa legen dan juga kandungannya, Legen segera berubah menjadi  minuman memabukkan yang bernama  Tuak yang berasa pahit dan bisa me Mabuk kan karena  kadar  alkoholnya yang cukup tinggi.
Pohon Siwalan Penghasil Tuak dari Legen Tuban
Pohon Siwalan Penghasil Tuak dari Legen Tuban

No comments:

Post a Comment